Mengatasi kamera blur gagal fokus setelah update Perangkat Android HP Samsung

Update perangkat lunak dari versi sebelumnya ke versi yang terbaru biasanya menjadi idaman bagi para pengguna HP android. Tetapi apa jadinya jika setelah selesai update versi android yang terjadi malah sebaliknya ? Kamera menjadi blur, gagal fokus, mengalami bugs, layar sentuh justru kacau dan permasalahan lainnya. 

Hal ini juga pernah saya alami ketika saya ingin mengupdate android 10 yang terinstal di HP Samsung A50 saya ke android 11. Proses update berjalan lancar hingga selesai. Namun, setelah saya coba ingin memfoto justru mengalami masalah sebagai berikut :

  1. kamera mode foto blur dan gagal fokus
  2. mode video gagal fokus dan blur
  3. aplikasi sering berhenti / ngadat
  4. aplikasi mengalami bugs/ di perintah nggak jalan alias ngambek

setelah saya searching, masalah ini ternyata juga dialami kebanyakan orang pengguna os android 11. Tanpa pikir panjang, saya lantas berkeinginan untuk mendowngrade OS dari 11 ke 10. Namun, menDowngrade juga tidak serta merta menyelesaikan masalah. Kenapa ?

karena anda harus mendownload file OS android 10, aplikasi di PC, dan menancapkan kabel data untuk menghubungkan HP kita ke PC. Lumayan ribet juga. Nah, permasalahan ini teratasi sempurna tanpa mendowngrade OS android. Bagaimana caranya ?

  1. Amankan file galeri foto/video dan file penting lainnya dengan pindahlan ke PC atau memory card atau penyimpanan google (terserah yg penting aman agar ndak hilang)
  2. Cari lokasi yang ada jaringan internet lancar dan cepat (jangan wifi warung/ angkringan ; biasanya lemot)
  3. Reset HP ke pengaturan pabrik
  4. ikuti panduan update peragkat lunak otomatis sesuai petunjuk di HP (akan berjalan sendiri kok setelah direset pabrik)
  5. Tunggu hingga selesai

NB : jika masih saja bugs atau kamera blur, ulangi sekali lagi langkah diatas. Karena saya pribadi mengulanginya hingga 3 kali. Pertama, kedua, kamera masih blur. dan teryata, permasalahan ada pada jaringan internet saat proses update OS. Maka dari itu, usahakan jaringan internetnya bagus. Jika tidak, update OS akan justru menjadikan HP anda bugs, kamera blur, dan membuat jengkel.












setelah HP Samsung A50 saya berhasil update ke Android versi 11, kamera menjadi jernih, bahkan ada pilihan fokus manual dan dapat mengatur kunci titik fokus.

itulah pengalaman saya ketika mengupdate OS Android 10 ke 11 pada HP Samsung. Jika, anda mengalami masalah, dapat menuliskannya di kolom komentar.

keywords :

Cara update OS android 10 ke 11

Cara update android HP Samsung

Mengatasi bugs pada HP Android

Mengatasi kamera blur pada HP Samsung

Cara mengatasi gagal update OS pada HP Android

Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

Berikan Komentar anda !